Home Ekonomi Pemkot Berikan Jamina Ketenagakerjaan untuk Pegawai Non PNS

Pemkot Berikan Jamina Ketenagakerjaan untuk Pegawai Non PNS

KORDANEWS – Walikota Palembang, Harnojoyo beri perhatian untuk honorer Pemkot Palembang. Oleh karena itu, pihakya memberikan jaminan ketenagakerjaan untuk tenaga honorer atau pegawan non Pegawai Negerk Sipil (PNS).

Asisten III Bidang Administrasi Setda Kota Palembang Agus Kelana mengatakan, sejak dulu Walikota berharap agar pegawai honor di lingkungan Pemkot Palembang memdapat hak yang sama dengan PNS. Salah satunya adalah jaminan kesehatan.

Asuransi bagi non PNS tersebut akan dibayarkan melalui anggaran pendapatan belanja daerah perubahan (APBD-P). Untuk memuluskan rencana tersebut, komunikasi dan kerjasama dengan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan sudah dilakukan.

“Ini bentuk perhatian Walikota Palembang untuk menYejahterakan pegawainya. Kita sedang upayakan anggarannya, dengan besaran Perminya Rp13 ribu per bulan,” ungkapnya.

Agus menerangkan, pengajuan asuransi jaminan kesehatan ini disesuaikan dengan kemampuan keuangan daerah, namun ini merupakan bentuk penyesuaian dari Peraturan Undang-Undang dan juga Perwali Nomor 121 A/kpts/Disnaker/2017 yakni tentang pelaksanaan jaminan ketenagakerjaan.

“Kalau keinginan Walikota, ada fasilitas lain bagi pegawai non PNS. Dengan begitu seluruh pegawai mendapat perhatian yang sama. Tetapi, untuk tahap awal ini dua itu saja dulu,” jelasnya. Untuk saat ini, sampai Agus, jumlah non PNS yang ada di Palembang saat ini berjumlah 2.958. Jadi anggaran yang bakal dikeluarkan perbulannya sebesar Rp38,6 juta.

editor : awan

Tirto.ID
Loading...

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here