Home Headline Penunggang Paus Sempat Viral Ditangkap

Penunggang Paus Sempat Viral Ditangkap

KORDANEWS – Menteri Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia Susi Pudjiastuti mengungkapkan, wisatawan penunggang hiu paus sudah ditangkap. Polisi bergerak cepat usai video sekelompok penyelam berfoto sambil menunggang hiu paus di Teluk Cenderawasih, Papua Barat viral di media sosial.

“Itu sudah ditangani, dan pelakunya sudah ditangkap,” singkat Susi ditemui di Gedung Balairung, Universitas Indonesia, Depok, Jawa Barat, Senin, 13 Agustus 2018.

Susi mengungkap, video yang viral di media sosial itu diketahui oleh Pandu Laut Nusantara. Selanjutnya langsung dilaporkan ke pihak kepolisian.

“Kebetulan, Bu Tito (istri Kapolri Jenderal Tito Karnavian) juga merupakan anggota Pandu Laut sehingga keluhan soal ini sudah disampaikan dan langsung diproses oleh kepolisian,” papar dia.

Sebelumnya sekelompok penyelam berenang bersama hiu paus. Tak cuma itu, dalam video terlihat mereka memegang dan menunggang hiu paus.

Video itu pertama kali diunggah oleh Kaka SLANK melalui akun twitternya @fishGOD pada Kamis, 9 Agustus 2018. Dalam unggahannya, Kaka menandai twitter Menteri Perikanan dan Kelautan Susi Pudjiastuti dan Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya.(medcom)

Editor : Maskur

Tirto.ID
Loading...

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here