Home Headline Mantan Menkeu Mar’ie Muhammad Meninggal Dunia

Mantan Menkeu Mar’ie Muhammad Meninggal Dunia

KORDANEWS – Innalillahi wainna ilaihi roji’un. Telah berpulang ke rahmatullah, Marie Muhammad, mantan Menteri Keuangan RI, Minggu (11/12) dini hari sekitar pukul 02.40 WIB di Rumah Sakit Pusat Otak Nasional, Jakarta.

“Mohon dimaafkan segala kesalahan almarhum dan kekhilafannya, serta mohon doa untuk almarhum semoga khusnul khotimah,” kata Shofa, kerabat Marie Muhammad, dalam pesan singkatnya.

Mar’ie Muhammad lahir di Surabaya 3 April 1939. Mantan Menteri Keuangan pada periode Orde Baru ini diberi gelar Mr. Clean karena perjuangannya memberantas korupsi di era-nya yang masih sarat dengan korupsi.

Pendidikan terakhir yang ditempuh adalah Master of Arts In Economics, Universitas Indonesia.Sebelum menjadi Menkeu, Mar’ie mengabdi Direktorat Jenderal Pengawasan Keuangan Negara Departemen Keuangan RI (1969 – 1972), kemudian mengabdi di Direktorat Jenderal Pembinaan BUMN Departemen Keuangan RI dengan jabatan terakhir sebagai Direktur (1972-1988).

Mar’ie kemudia mengabdi di Direktorat Jenderal Pajak, Departemen Keuangan sebagai Direktur Jenderal (1988-1993 ), dan diangkat menjadi Menteri Keuangan Kabinet Pembangungan VI (1993-1998).

Mar’ie tercatat pernah menjadi Ketua Oversight Committee (OC) BPPN, Ketua Palang Merah Indonesia (PMI), Ketua Komite Kemanusiaan Indonesia (KKI), Ketua Masyarakat Transparansi Indonesia (MTI), dan komisaris utama PT Bank Syariah Mega Indonesia.

Sumber: Bisnis

Editor: Janu

Tirto.ID
Loading...

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here