Home Ekonomi Ratusan ATM Offline, Ini Jawaban BNI Palembang

Ratusan ATM Offline, Ini Jawaban BNI Palembang

KORDANEWS – Sejak Sabtu (26/8) malam hingga kini sejumlah mesin Anjungan Tunai Mandiri (ATM) dari sejumlah perbankan plat merah, mendadak offline. Akibatnya sejumlah nasabah dari ketiga bank tersebut kesulitan untuk melakukan transaksi.

Pemimipin Konsumer Banking BNI Wilayah Palembang AA Gede Putra mengatakan, gangguan tersebut dikarenakan adanya masalah dari jaringan satelit Telkom. Sehingga ada beberapa ATM yang menggunakan jaringan tersebut turut terkena imbasnya.

“Faktornya lebih ke external. Kebetulan diwilayah kita tidak semuanya menggunakan jaringan yang bersumber dari Telkom. Sebagian menggunakan jaringan komunikasi berbeda,” katanya.

Dia menjelaskan, total ada 936 ATM BNI di bawah naungan kantor wilayah Palembang. Jumlah yang aktif ada 829 unit, dan yang mengalami gangguan ada 107 unit ATM. Nah dari jumlah 107 unit tersebut, yang mengalami gangguan masal jaringan komunikasi ada 89 unit.

“Jadi yang inservice tetap bisa melayani jauh lebih banyak,” katanya.

Meurutnya, sebagian besar ATM BNI menggunakan jaringan non-satelit. Jadi ATM-ATM yang menggunakan jaringan satelit hanya ada di lokasi-lokasi yang tidak memungkinkan menggunakan jaringan non-satelit.

“Untuk itu nasabah BNI diharapkan tetap tenang, karena jauh lebih banyak ATM BNI yang tetap berfungsi normal,” katanya.

Editor : mahardika

Tirto.ID
Loading...

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here