Home Ekonomi Proyek Aspal Campur Plastik Bakal Gandeng Pemulung

Proyek Aspal Campur Plastik Bakal Gandeng Pemulung

KORDANEWS – Penerapan teknologi aspal plastik diharapkan bisa semakin masif. Meski baru diuji coba di dua lokasi, yakni Bali dan Bekasi, namun dengan sumber daya limbah plastik yang melimpah di Indonesia, teknologi ini diyakini bisa diterapkan di wilayah yang lebih banyak.

Sejalan dengan itu, Menteri Koordinator Kemaritiman, Luhut Panjaitan, menginginkan program ini bisa melibatkan para pemulung mengumpulkan sampah plastik.

“Kita lihat nanti ujungnya, harus pada pemulung yang menikmati ini. Supaya ekonomi masyarakat dapat tumbuh. Presiden selalu memerintahkan bagaimana ekonomi masyarakat dapat tumbuh. Ketemu ada satu simpul ekonomi baru yang bisa membantu masyarakat kita,” katanya, Sabtu (16/9)

Tadi Pak Basuki (Menteri PUPR) bisik-bisik, ini bagaimana kita membangun sentra-sentra ekonomi kecil untuk supply kepada PUPR untuk mencampur sekian persen dari setiap kilometer aspal plastik yang akan dibuat,” tambahnya.

Namun proses melibatkan itu masih harus disusun lebih detil agar model bisnis dari penerapan teknologi aspal plastik ini bisa jelas alurnya.

Editor : mahardika

Tirto.ID
Loading...

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here