Home Sumsel Terima Pendemo, Kepala Dinas Disoraki Ribuan Kades dan Perangkat Desa

Terima Pendemo, Kepala Dinas Disoraki Ribuan Kades dan Perangkat Desa

KORDANEWS – Sorak ketidakpuasan mewarnai pernyataan Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Dan Desa (DPMDes) Kabupaten Lahat, Fauzan Choiri Denin, saat menyampaikan hasil pertemuan dengan perwakilan demonstran dari Forum Komunikasi Kepala Desa (FKKD), Selasa (19/12).

Berbagai celetukan tampak terlontar lantang dari sejumlah peserta demonstran saat Fauzan tengah menyampaikan hasil pertemuan, mulai dari seruan ‘bayar dua bulan !’ hingga ajakan untuk tidak dulu bertepuk tangan atas apresiasi yang disampaikan Pemkab, ‘nanti tepuk tangan, kalo sudah dibayar baru.

Dalam pernyataannya, Bupati Lahat H. Aswari Riva’i melalui Kepala DPMDes Fauzan Choiri Denin meyakinkan bahwa dana atau anggaran yang dituntut para demonstran akan dibayarkan. Saat ini, sambungnya, Pemkab Lahat masih menunggu dana transfer dari Pemerintah Pusat.

“Transfer dana dari Pemerintah Pusat ke Kas Daerah insya Allah akan dilakukan pada tanggal 20, 21 dan 22 Desember ini. Apabila sudah masuk ke Kas Daerah, maka akan diprioritaskan dana untuk Desa,” sampai Fauzan.

Hanya saja, ditambahkan Fauzan, untuk besaran dana yang akan digelontorkan ke Desa dalam rangka memenuhi apa yang dituntut FKKD disesuaikan dengan kondisi keuangan Pemerintah Daerah yang ditransfer dari Pemerintah Pusat.

“Tetap menyesuaikan kondisi keuangan yang diterima dari Pemerintah Pusat,” imbuhnya.

Meskipun tidak puas lantaran belum direalisasikan pada hari ini, dan bahkan sebelumnya sempat mengancam akan menginap di Kantor Pemkab Lahat apabila tuntutan mereka tidak dipenuhi, namun ribuan demonstran dengan berat hati akhirnya bersedia membubarkan diri.(Hs)

editor : awan

Tirto.ID
Loading...

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here