Home Politik Harnojoyo, Ida, dan Nanan Sudah Ajukan Cuti Pilkada

Harnojoyo, Ida, dan Nanan Sudah Ajukan Cuti Pilkada

KORDANEWS – Pemerintah Provinsi Sumsel sejauh ini secara resmi baru meneriman tiga kepala daerah yang telah mengajukan cut. Yakni Walikota Palembang H Harnojoyo, Walikota Pagaralam Hj Ida Fitriati serta Walikota Lubuk Linggau SN Prana Putra Sohe (Nanan).

Kepala Biro Pemerintahan dan Otonomi Daerah, Drs Amsin mengatakan pengajuan cuti masih bisa dilakukan bagi kepala daerah yang hendak mencalonkan diri kembali atau mengikuti gelaran Pilkada Serentak 2018.

“Masih bisa mengajukan. Kan proses pendaftaran Pilkada masih lama. Jadi tetap ditunggu,” katanya, Kamis (4/1)

Amsin menjelaskan pengajuan cuti yang masuk nantinya akan diproses hingga akhirnya ditandatangani Gubernur Sumsel, Ir H Alex Noerdin.

“Bupati dan Walikota cukup ke Gubernur saja. Kalau Gubernur dan Wakil Gubernur, pengajuannya ke Kemendagri,” katanya.

Dijelaskanya, pengajuan cuti lumrah dilakukan oleh kepala daerah dengan berbagai alasan dan kepentingan.

“Kalau cuti pasti ada yang mengajukan. Tidak hanya saat Pilkada saja,” katanya.

Editor : mahardika

Tirto.ID
Loading...

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here