Home Headline Spesialis Maling Pick Up Keok Ditembak Polisi

Spesialis Maling Pick Up Keok Ditembak Polisi

KORDANEWS – M Saharuddin alias Dudu (34), Husni Effendi (40), dan Endang (35), tiga pelaku komplotan spesialis pencurian mobil pick up akhirnya tak berkutik lagi setelah Unit Reskrim Polsek Sukarami menggulungnya sampai ke Provinsi Jambi.

Dari penangkapan tersebut, petugas menyita barang bukti berupa satu unit mobil L300 BE 9187 ND , satu unit motor Yamaha Vixion BG 5714 UG ,satu buah kunci T, satu buah tang dan kunci 10.

“Mobil yang kami paling itu biasonyo yang terparkir di luar,” kata Husni saat dihadirkan di Polsek Sukarami, Selasa (13/3/2017).

Saat beraksi, kanjutnya, mereka memilih pada malam hari bahkan menjelang subuh atau sekitar pukul 03.00. Saat itu dia berperan tugas sebagai eksekutor, sedangkan Saharudin mengawasi situasi disekitar tempat mereka beraksi. Dan Endang sendiri membantu menjajakan mobil hasil curian.

“Barang kami lempar ke Jambi, karena disano sudah ada yang nak belinyo. Satu unit kami jual Rp 20 juta,”jelas Warga Jalan Macan Lindungan, Kecamatan IB I, Palembang ini.

Sedangkan, M Saharuddin warga Jalan Musi Raya, Kecamatan Albar mengatakan selain bertugas mengawasi situasi, saat target sudah ada dirinya juga ikut merusak kunci pintu mobil.

“Kami selalu bersamo setiap kali beraksi. Tapi Endang cuma menjualkan mobil yang sudah kami dapat,”ungkapnya.

Kapolsek Sukarami Kompol Rivanda melalui Kanit Reskrim Iptu Marwan mengatakan, pihaknya mendapat laporan dari korban, kemudian langsung ditindak lanjuti.

“Mobil yang menjadi target curian ketiga tersangka ini adalah mobil jenis Dump truck, Double Kabin, dan L300,”ujarnya.

Untuk meringkus ketiganya Polsek Sukarami harus datang ke Jambi, serta bekerjasama dengan Polda Jambi.

“Karena saat akan ditangkap kedua pelaku berusaha kabur sehingga terpaksa kami berikan tindakan tegas dan terukur,” jelasnya.

Lanjut Marwan, ketiga tersangka ini diketahui merupakan pemain lama. “Berdasarkan catatan pihak kepolisian tercatat komplotan ini sudah tujuh kali beraksi, dan modusnya yakni berkeliling serta melihat mobil yang terparkir di luar,” ujarnya. (Dik)

Editor: Janu

Tirto.ID
Loading...

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here