Home Sumsel Viral! Oknum Polantas Cegat Mobil Box di Gerbang Tol Keramasan, Tuduhan Bawa...

Viral! Oknum Polantas Cegat Mobil Box di Gerbang Tol Keramasan, Tuduhan Bawa Narkoba

 

KORDANEWS – Sebuah video berdurasi tiga menit menghebohkan jagat maya setelah menampilkan aksi seorang anggota polisi lalu lintas (polantas) yang mengejar dan menghentikan sebuah mobil engkel box di Gerbang Tol Keramasan, Kecamatan Pemulutan, Kabupaten Ogan Ilir. Dalam video tersebut, oknum polantas menuding sang sopir membawa narkoba jenis sabu-sabu, namun tuduhan itu berakhir dengan kesalahan yang memalukan.

Dalam rekaman yang diunggah oleh akun Instagram Banyuasin_rebublik_viral, terlihat seorang polantas menggunakan sepeda motor menghadang laju mobil box sebelum meminta sopir untuk turun. Polisi tersebut kemudian langsung menuduh bahwa kendaraan tersebut membawa narkoba.

Mendengar tuduhan itu, sang sopir tampak berusaha menenangkan anaknya yang menangis ketakutan di dalam mobil sebelum akhirnya turun dan memenuhi permintaan polisi untuk membuka bagian belakang kendaraan. Namun, saat diperiksa, isi dalam box mobil itu ternyata hanyalah tandan pisang, bukan narkoba seperti yang dituduhkan.

Setelah tuduhannya terbukti keliru, polantas tersebut mengalihkan pemeriksaan dengan meminta surat-surat kendaraan. Sikap tersebut menuai beragam reaksi dari warganet yang menyaksikan video tersebut.

Video ini dengan cepat menjadi bahan perbincangan di media sosial, dengan berbagai komentar pedas dari netizen yang mempertanyakan profesionalisme polantas dalam menjalankan tugasnya. Beberapa komentar di antaranya:

@halimngurawan18: “Kalau kejadian seperti ini, kita harus minta tolong ke siapa?”

@wah_yhuie27: “Polisi kok makin hari makin begini ya?”

@gilanggunawan: “Ngeri sih kalau sampai salah tuduh seperti ini.”

@strwtjksn: “Buset! Jangan panggil ‘Ndan’, panggil yang lebih pantas!”

Hingga saat ini, belum ada kejelasan mengenai identitas polantas dalam video viral tersebut. Belum diketahui apakah ia merupakan anggota dari Polres Ogan Ilir atau Polrestabes Palembang.

Kejadian ini kembali menjadi sorotan publik terkait etika dan profesionalisme aparat kepolisian dalam menjalankan tugas. Banyak pihak berharap ada klarifikasi dari pihak berwenang untuk memastikan tidak terjadi penyalahgunaan wewenang yang merugikan masyarakat.(jml)

 

Editor : Admin

Tirto.ID
Loading...

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here