Home Budaya Bayar Zakat Fitrah, Harnojoyo Juga Gotong Royong Bersihkan Masjid Agung

Bayar Zakat Fitrah, Harnojoyo Juga Gotong Royong Bersihkan Masjid Agung

KORDANEWS – Menjelang Hari raya Idul Fitri 1438 Hijriah, Walikota Palembang H. Harnojoyo mengajak Masyarakat Kota Palembang untuk membersihkan lingkungan Masjid diseluruh wilayah Kota Palembang serta mengajak menunaikan kewajiban sebagai umat muslim dengan membayar zakat fitrah, Wako Harnojoyo sendiri membayar zakat di Masjid Agung SMB II saat usai Shalat Jumat di Masjid Agung SMB II, Jumat (23/6/2017) .
.
Walikota Harnojoyo secara langsung membayar zakat dipanitia penerimaan zakat Yayasan Masjid Agung Palembang “ Zakat Fitrah adalah zakat jiwa yang diwajibkan atas setiap diri muslim, sebagai penutup penyempurnaan ibadah selama bulan ramadhan, ayo membayar zakat” Seru Harnojoyo

Besaran zakat fitrah sendiri, per orang adalah 3 kg, Walikota Harnojoyo memberikan zakat beserta anggota keluarganya berupa beras pada panitia penerima zakat yayasan Masjid Agung

Dalam kesempatan itu, Walikota Harnojoyo juga melaksanakan gotong royong kebersihan lingkungan disekitar Masjid, selain jajaran penyapu jalan dan penyiram tanaman, gotong royong kebersihan ini juga prakarsai organisasi Palembang Darussalam yang didonimasi anak anak muda serta remaja masjid “Membersihkan lingkungan Masjid, upaya ini agar menjaga kenyamanan umat muslim di Kota Palembang yang hendak menunaikan shalat idul Fitri di Masjid Agung, mari hendaknya kita semua gotong royong membersihkan lingkungan Masjid disekitar rumah masing masing ” Ajak Harno

Sementara itu KH. Anshori Madani Ketua Yayasan Masjid Agung menyampaikan terima kasih yang sebesar beaarnya bagi semua pihak uang turut mendukung gerakan sosial gotong royong membersihkan lingkungan di Masjid Agung SMB II Palembang “ Kami dari pengurus sangat bangga terhadap pihak yang sudah memberikan waktu peduli terhadap tempat ibadah khususnya Masjid Agung ini” Kata KH. Anshori.

Turut Hadir dalam kegiatan tersebut Giri Ramanda Ketua DPRD Sumsel, Agung Jaya Sampoerna, Fauzi Amri, Ketua Karang Taruna Sumsel, dan komunitas pemuda serta ramaja masjid Se Kota

editor : awan

Tirto.ID
Loading...

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here