Home Sport KONI Sumsel : Sepatu Roda Harus Ikut PON 2020

KONI Sumsel : Sepatu Roda Harus Ikut PON 2020

KORDANEWS- Pengurus provinsi persatuan olahraga sepatu roda seluruh Indonesia (Pengprov Porserosi) Sumatera Selatan masa bakti 2016-2020 resmi dilantik oleh Pengurus Besar Porserosi, Rabu (24/8/2016) di Griya Agung.

Hadir dalam pelantikan, Kadispora Sumsel, Akhmad Yusuf Wibowo, Direktur Politeknik Sriwijaya, Kepala Balitbangnovda Sumsel, pengurus Porserosi OI Muryadi Ridwan dan ketua KONI OI Iklim Cahaya dan jajaran pengurus KONI Sumsel dan atlet serta pelatih.

Ketua harian KONI Sumsel, Nasrun Umar meminta Porserosi Sumsel untuk bisa mengantar para atletnya mengikuti ajang PON 2020 di Papua. Serta bisa membentuk 13 kepengurusan kabupaten/kota agar cabang olahraga sepatu roda bisa masuk dalam Porprov di tahun selanjutnya.

“Saya yakin dan percaya ketum Porserosi Sumsel punya integritas dalam membawa nama sepatu roda dibantu oleh pasukannya, apalagi beliau (Ernila;red) adalah pengurus lama, jadi ini bisa diwujudkan dalam waktu cepat,” ungkap pria yang juga menjabat sebagai Kepala Dishubkominfo Sumsel ini.

Sedangkan, Ketua harian PB Porserosi Sofyan Ruzian menegaskan, agar pengurus baru supaya cepat bekerja dalam mengimplementasikan program kerja serta target yang sudah disusun. Bahkan Sumsel didukung penuh oleh PB Porserosi untuk ikut dalam ajang PON 2020 di Papua mendatang.

“Saatnya membangkitkan olahraga sepatu roda di Sumsel, target selanjutnya Sumsel harus ikut PON Remaja 2017 di Jateng, meski absen dalam PON 2016 ini jangan kecil hati dan terus tunjukan kinerja agar bisa tercapai cita-cita pengurus serta atlet,” kata dia.

Sofyan menerangkan, Sumsel sudah berjasa dalam membantu perkembangan olahraga di Indonesia, diantaranya dipercaya menjadi tuan rumah PON, Sea Games, ISG, Asean University Games hingga yang terdekat sebagai tuan rumah Asian Games.

“Dengan barometer sebagai kiblat olaharaga, impian itu akan tercapai apalagi suport dari Gubernur dan KONI dengan memberikan bantuan moril maupun materil,” ungkapnya.

 

 

editor  : ardi

sumber  : kordanews.com

Tirto.ID
Loading...

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here