Home Ekonomi Ishak Mekki Anggap TAA Akan Jadi Kunci Kemajuan Ekonomi Sumsel

Ishak Mekki Anggap TAA Akan Jadi Kunci Kemajuan Ekonomi Sumsel

ist

KORDANEWS—–Provinsi Sumatera Selatan dikenal sebagai provinsi yang kaya dengan Sumber Daya Alam (SDA), diantaranya perkebunan sawit, karet dan mineral batu bara.

Namun, keberadaan SDA itu tidak meningkatkan perekonomian Sumsel secara signifikan karena produk harus diangkut ke pelabuhan di Lampung dan Jakarta sebelum dikirim ke Luar Negeri karena Pelabuhan Boom Baru di Palembang tidak bisa dilalui kapal berukuran besar.

Untuk itu, agar semua SDA yang ada di Sumsel dapat diangkut langsung dari Pelabuhan di Provinsi Sumsel dan dapat meningkatkan perekonomian di Sumsel, kuncinya adalah di Pelabuhan Tanjung Api-Api (TAA), hal ini disampaikan Wakil Gubernur H. Ishak Mekki, saat ditemui di ruang kerjanya, Senin (13/11).

Ishak Mekki juga mengatakan saat ini kondisi Perekonomian Provinsi Sumatera Selatan masih dibawah nasional. Kedepan bagaimana dapat bangkit perekonomian di Sumsel.

“Cara untuk menumbuhkan perekonomian yakni infrastruktr, yang tak kalah pentingnya soal mewujudkan TAA sebab kalau itu terwujud saya yakin ekonomi kita akan meningkat, “katanya.

Selain itu juga, dengan adannya pembanguan KEK Tanjung Api-api/Tanjung Carat, dapat mempercepat pembangunan itu sehingga para investor bisa menginvestasikan dikawasan pelabuhan TAA, karena dengan adanya investor yang berinventasi maka bisa meningkatkan perekonomian di Provinsi Sumsel.

“Keberadaan KEK TAA nantinya, tidak hanya memberikan output terhadap Pemerintah Daerah, karena dengan berkembangnya suatu wilayah di Indonesia, Pemerintah Pusat akan menikmatinya juga, “ucapnya.

Jika dilihat dari sektor industri, para pengusaha akan dimudahkan pengusaha dalam melakukan efisiensi dan koordinasi. Dengan begitu, semuanya akan sangat bermanfaat bagi masyarakat, dalam rangka pengembangan ekonomi di kawasan Sumatera khususnya di wilayah Sumsel.

“Perekonomian Sumatera Selatan (Sumsel) diperkirakan bakal tumbuh signifikan setelah Kawasan Ekonomi Khusus Tanjung Api-Api mulai beroperasi karena daerah akan bertransformasi dari penghasil barang mentah menjadi barang jadi, ” ujarnya.

editor : awan

Tirto.ID
Loading...

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here