Home Politik Pileg 2019, 15 Parpol Dipastikan Siap Bertarung di Lahat

Pileg 2019, 15 Parpol Dipastikan Siap Bertarung di Lahat

KORDANEWS – Sebanyak 15 partai politik dipastikan akan mengikuti ‘pertarungan’ memperebutkan suara masyarakat Kabupaten Lahat, pada Pemilihan Legeslatif 2019 mendatang.

Hal itu setelah adanya ketetapan dari Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Lahat, dalam rapat pleno penyampaian hasil verifikasi faktual kepengurusan domisili kantor, dan anggota Parpol pada putusan Mahkamah Kontitusi, Aapti (3/2), 15 Parpol dinyatakan memenuhi syarat untuk ikut dalam Pileg.

Komisioner KPUD Lahat, Nana Priana SHi mengatakan, sebelum penetapan sendiri telah dilaksanakan verifikasi faktul oleh KPUD Lahat ke partai politik yang terdaftar di Lahat.

“Semua memenuhi syarat dan siap bertarung dalam Pileg 2019 mendatang. Agenda selanjutnya hasil ini akan disampaikan KPU Provinisi kemudian ke pusat. Lalu tanggal 17 Februari penetapan parpol secara nasional,” ujar Nana.

Parpol tersebut diantaranya PBB, Hanura, Gerindra, PDI Perjuangan, PAN, Golkar, PKB, PKPI, PPP, PKS, Demokrat dan Nasdem. Serta tiga partai baru Partai Garuda, Perindo dan Bekarya.

Sementara itu, Ketua DPD Partai Perindo Lahat, Husril Pansyah siap bertarung dalam Pilkada mendatang. “Perindo Lahat, bukan hanya mewarnai dan aksesoris dan siap memenangkan Pileg,” ujarnya.

Begitupun disampaikan, Risma Hartini ketua DPC Garuda siap bertarung melawan partai besar. “Kami siap melawan partai besar dan memenangkan Pileg,” tegasnya.

Editor: Janu

Tirto.ID
Loading...

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here