Sky Sport Italia mengabarkan kalau Inter masih meragukan kondisi fisik Viviano. Sang kiper akan menjalani sesi latihan bersama Inter hari Selasa (11/2/2020), namun Antonio Conte selaku pelatih ingin melakukan evaluasi terlebih dahulu.
Sebagai Mentor Padelli
Tidak hanya itu, Inter juga masih harus memastikan situasi Handanovic sebelum menyodorkan kontrak kepada Viviano. Mereka disebut ingin melihat berapa lama pria asal Slovenia tersebut harus menepi.
Dan meskipun benar bergabung, Viviano tidak serta merta menjadi kiper pengganti Handanovic. Conte disebut akan memprioritaskan Padelli dan menugaskan Viviano sebagai ‘mentornya’.
Inter tidak punya waktu banyak untuk membuat keputusan. Pasalnya, mereka akan kembali bermain di ajang Coppa Italia pada jari Kamis (13/2/2020) mendatang. Inter akan melawan Napoli dalam laga leg pertama babak semi-final itu.
Editor : John.W













