KORDANEWS -Walikota Moskow, Sergei Soyanin mengatakan lansia yang berada di kota tersebut untuk tetap berada di dalam rumah agar tak terinfeksi virus corona. Selain tinggal di rumah, para lansia juga bisa tinggal sementara di daerah pedesaan.
Sobyanin mengatakan lansia yang berusia lebih dari 65 tahun harus mematuhi aturan tersebut untuk tempo 26 Maret hingga 14 April.
“Anda mungkin tidak suka dan keberatan dengan aturan ini, tapi percayalah jika ini dilakukan karena pemerintah peduli dengan kondisi Anda,” ujar Sobyanin dalam rekaman video yang dirilis melalui situs resminya.
Kendati demikian, Sobyanin memastikan warga tetap diperbolehkan untuk keluar rumah dengan terlebih dahulu mendaftarkan nomor telepon yang bisa dihubungi.
“Anda masih bisa pergi ke toko atau apotek hanya jika sangat diperlukan. Hal terbaik untuk dilakukan dengan pergi ke dacha (rumah di pedesaan) atau keluar rumah saat cuaca hangat,” ujarnya menambahkan.













