Health

Kenali Bahaya Minuman Manis terhadap Tubuh

×

Kenali Bahaya Minuman Manis terhadap Tubuh

Share this article

KORDANEWS – Produk minuman manis sangat laku di pasaran dan makin lama makin beragam jenisnya. Meski rasanya nikmat, minuman manis bisa membahayakan kesehatan, apalagi jika dikonsumsi secara berlebihan. Ketahui apa saja bahaya minuman manis terhadap kesehatan agar Anda tidak sembarang mengonsumsinya.

Minuman manis merupakan jenis minuman yang telah diberikan pemanis, seperti gula cair, brown sugar, sirop, madu, konsentrat buah, dan pemanis buatan. Beberapa contoh minuman manis yang banyak digemari adalah soda, jus buah, minuman kemasan, dan minuman boba.

Bahaya Minuman Manis terhadap Kesehatan – Alodokter

Selain tinggi gula, produk minuman manis tidak banyak mengandung nutrisi yang bermanfaat bagi tubuh. Bahkan, jus buah murni yang dikatakan sehat karena mengandung banyak vitamin sebenarnya tidak lebih sehat dibandingkan buah utuh. Hal ini karena kandungan serat dalam jus buah sangat rendah sementara kandungan gulanya tinggi.

Konsumsi gula secara berlebihan dikaitkan dengan peningkatan berat badan dan munculnya beragam penyakit, seperti diabetes tipe 2, penyakit jantung, dan beberapa jenis kanker.

Kenali Bahaya Minuman Manis terhadap Tubuh
Penelitian menunjukkan bahwa konsumsi 2–6 gelas minuman manis setiap minggunya dapat meningkatkan risiko kematian sebesar 6%, dan konsumsi 1–2 gelas minuman manis per hari dapat meningkatkan risiko kematian sebesar 14%.

Bahaya minuman manis terhadap kesehatan tidak bisa dianggap remeh. Berikut ini adalah beberapa penyakit yang dapat muncul akibat terlalu banyak mengonsumsi minuman manis:

1. Obesitas
Peningkatan berat badan terjadi ketika jumlah kalori yang masuk lebih besar daripada jumlah kalori yang dibakar untuk beraktivitas. Nah, kandungan gula yang tinggi dalam minuman manis akan memberikan Anda asupan kalori dalam jumlah besar.

Berbeda dengan makanan padat, minuman manis tidak memberikan rasa kenyang, sehingga Anda tetap akan mengonsumsi makanan dalam jumlah banyak meski sudah mendapatkan banyak kalori dari minuman manis. Akibatnya, kalori yang masuk akan melebihi kebutuhan tubuh dan terjadilah kenaikan berat badan.

Kenaikan berat badan yang tidak terkendali bisa menyebabkan overweight dan obesitas. Obesitas merupakan faktor risiko berbagai penyakit mematikan, seperti penyakit jantung koroner, stroke, dan beberapa jenis kanker.

Oleh karena itu, batasilah konsumsi minuman manis untuk mencegah obesitas sekaligus menurunkan risiko kematian akibat penyakit-penyakit tersebut.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *