Health

Perencanaan Dan Ragam Makanan Untuk Pengidap Anemia

×

Perencanaan Dan Ragam Makanan Untuk Pengidap Anemia

Share this article

KORDANEWS – Anemia terjadi ketika tubuh tidak memiliki sel darah merah yang cukup. Kondisi ini dapat terjadi karena berbagai hal, seperti riwayat penyakit tertentu atau kehilangan darah yang cukup signifikan. Gejala yang ditimbulkan anemia dapat sangat mengganggu. Itulah sebabnya pengidap anemia perlu membuat perencanaan makanan sehari-hari. Seperti apa raam dan perencanaan makanan untuk pengidap anemia?

Secara umum, diet dan perencanaan makanan untuk pengidap anemia harus mencakup keseimbangan sehat makanan kaya zat besi, seperti sayuran hijau, daging tanpa lemak, kacang-kacangan, dan biji-bijian. Selain itu, penting juga untuk mengonsumsi makanan yang dapat meningkatkan penyerapan zat besi di dalam tubuh, dan menghindari makanan yang dapat mengganggu proses tersebut.

Perencanaan Makanan untuk Pengidap Anemia: Pagi, Siang, dan Malam
Jika disederhanakan, perencanaan makanan untuk pengidap anemia hanya harus berfokus pada asupan makanan kaya zat besi. Artinya, ragam pilihan makanan yang bisa dikonsumsi sehari-hari adalah makanan tinggi zat besi dan makanan yang dapat membantu penyerapan zat besi dalam tubuh. Lebih jelasnya, berikut beberapa pilihan perencanaan makanan untuk pengidap anemia:

1. Sarapan

Pilihan 1: Sereal yang diperkaya zat besi dan segelas jus jeruk.
Pilihan 2: Stroberi dengan yoghurt rendah lemak dan beberapa biji labu dan bunga matahari.
Hindari konsumsi teh dan kopi, karena dapat menghambat penyerapan zat besi.
2. Makan Siang

Pilihan 1: Sandwich atau nasi dengan daging sapi panggang dan selada air.
Pilihan 2: Roti dengan salmon asap, krim keju, dan bayam.
3. Makan Malam

Pilihan 1: Daging domba dengan kentang rebus, brokoli kukus, dan kale keriting.
Pilihan 2: Rebus-rebusan yang mencakup kacang merah, buncis, kacang polong, tomat kaleng, bawang, paprika merah, dan bawang putih, atasnya dengan keju berbasis vegan atau susu dan sedikit yoghurt.

Itulah beberapa ide perencanaan makanan untuk pengidap anemia yang bisa kamu coba. Harus mengikutinya? Tentu tidak. Kamu bisa kok mengkreasikan dan menyusun rencana makananmu sendiri. Hal yang penting adalah mengetahui jenis makanan apa saja yang baik dan perlu dikonsumsi, serta mana yang tidak boleh.

Kalau masih bingung dalam menyusun perencanaan makanan, kamu bisa bicarakan dengan dokter gizi di aplikasi Halodoc, yang bisa kamu hubungi kapan dan di mana saja lewat chat. Jadi, jangan lupa untuk download aplikasinya di ponselmu, ya.

Ragam Makanan Kaya Zat Besi untuk Pengidap Anemia
Untuk memudahkan kamu dalam menyusun perencanaan makanan, berikut beberapa makanan kaya zat besi, yang perlu diketahui:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *