5. Cuka apel merah
Cuka apel diklaim ampuh dalam meredakan demam tinggi akibat malaria. Campurkan saja cuka apel ke dalam air, kemudian basahkan kain bersih dengan air campuran tersebut. Setelah itu, kompreskan kain ke kepala selama 10 menit.
6. Minyak mustard
Mustard atau moster adalah rempah-rempah yang berasal dari biji tanaman sesawi. Ternyata, minyak moster bisa menjadi obat alami malaria, lho. Terutama saat menggunakannya untuk menggoreng makanan yang akan disantap penderita malaria. Sebab, minyak moster dipercaya bisa melawan infeksi dengan efektif.
7. Jeruk bali
Jeruk bali menjadi obat alami malaria selanjutnya. Jeruk bali memiliki sebuah zat yang dipercaya dapat mengobati malaria. Untuk menggunakannya sebagai obat alami malaria, rebus saja jeruk bali di air panas, dan saringlah bulir-bulirnya.
8. Biji fenugreek
Demam yang dirasakan oleh para penderita malaria, bisa membuat mereka merasa lemah. Sebab, biji fenugreek dipercaya bisa mengobati malaria dengan cepat, meningkatkan kekebalan tubuh, dan memerangi parasit malaria.
Rendam saja biji fenugreek dalam air panas semalaman, kemudian minumlah airnya dalam keadaan perut kosong.
9. Jus jeruk
Jus jeruk tanpa gula tambahan ternyata bisa menjadi obat alami malaria. Kandungan vitamin C dalam jeruk dikenal dapat meningkatkan sistem imun. Itulah sebabnya, jus jeruk dianggap dapat meredakan demam yang dialami penderita malaria.
Cara mencegah malaria
Malaria dapat ditularkan oleh nyamuk dari genus Anopheles, terutama betinanya. Untuk mencegah malaria, tentu Anda harus menjaga diri dari gigitan nyamuk. Berikut ini adalah beberapa cara mencegah malaria:
-Mengoleskan obat antinyamuk ke kulit, terutama yang tidak terlindungi pakaian. Sebaiknya pilihlah obat antinyamuk yang -mengandung 20-35% N,N-Diethyl-meta-toluamide (DEET).
-Menggunakan pakaian dan celana panjang untuk bepergian di malam hari.
-Memasang kelambu yang bisa menjaga Anda dari gigitan nyamuk selama tidur.
-Menyemprotkan insektisida ke pakaian, karena gigitan nyamuk masih bisa menembus kain yang tipis.
-Menyemprotkan insektisida ke seluruh ruangan sebelum tidur.
Sebelum mengonsumsi beberapa obat malaria alami di atas, pastikan Anda sudah berkonsultasi dengan dokter. Selalu konsumsi obat alami malaria di bawah pengawasan dokter.
Editor :John.W













