Kordanews – TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler ke 107 Kodim 0722/ Kudus yang dilaksanakan selama satu bulan di Desa Kedungsari, Kecamatan Gebog, Kabupaten Kudus, berakhir. Rabo (15/04/2020)
Membangun Desa Kedungsari membuat keberadaan Satgas TMMD 107 banjir ucapan terimakasih.
Kegiatan progam TMMD baik sasaran fisik maupun sasaran non fisik telah di laksanakan sesuai dengan progam yang telah di rencanakan.
Kasdi (40) yang rumahnya ditempati menginap Satgas mengungkapkan, merasa sangat kehilangan dengan akan berakhirnya TMMD sehingga mereka akan pergi.
“Tak henti-hentinya ucapkan banyak terima kasih atas segala tenaga yang telah di curahkan untuk membangun Desanya,”ujarnya
Ditambahkanya, keberadaan satgas yang tidur dirumahnya sudah dianggap mereka adalah keluarga sendiri, sudah seperti anak dan Bapak sehingga hubungan emosionalnya cukup kuat.













