Kapal-kapal IRGC berulang kali melintasi haluan dan buritan kapal AS pada jarak yang sangat dekat dan kecepatan tinggi.
AS menyatakan kapal-kapal Iran sempat mengabaikan peringatan selama sekitar satu jam sebelum menanggapi komunikasi radio lalu kemudian pergi.
Seperti dilaporkan Mehr News Agency, IRGC sendiri menuduh Angkatan Laut AS melakukan tindakan bahaya dan provokatif saat menggelar latihan.
Sebelumnya pesawat Angkatan Laut AS juga dicegat oleh jet tempur Sukhoi Su-35 Rusia di Laut Mediterania, Minggu (19/4).
Intersep yang dilakukan pesawat tempur Rusia itu merupakan kali kedua dalam empat hari terakhir. Dalam siaran pers, Angkatan Laut AS menyatakan pencegatan itu dilakukan secara tidak aman.
AS saat ini tengah dihadapi oleh masalah penyebaran virus corona di dalam negeri. Bahkan AS menjadi negara dengan kasus dan kematian akibat Covid-19 tertinggi di dunia. Namun militer mereka juga masih harus menghadapi gangguan para ‘musuh’
Editor : John.W













