KORDANEWS — Dari ke 7 pasien yang telah dinyatakan sembuh dari Covid-19 atau virus corona ternyata salah satunya merupakan bayi berusia 4 bulan.
Juru bicara gugus tugas penanganan Covid-19 Sumsel, Yusri mengatakan bayi tersebut berasal dari kabupaten Muara Enim dengan jenis kelamin perempuan.
“Bayi perempuan ini sejak 18 April 2020 dengan kasus positif nomor 56,”ujarnya, Senin (4//5).
bayi 4 bulan dengan jenis kelamin perempuan asal Kabupaten Muara Enim tersebut tercatat sebagai kasus positif nomor 56 sejak 18 April 2020.
Dirinya menjelaskan kesembuhan bayi perempuan ini setelah menjalani perawatan melalui pengobatan antiviral treatment kurang lebih dalam waktu tiga minggu.
“Sama dengan pasien Covid-19 lainnya, bayi ini juga menjalani perawatan melalui pengobatan tersebut, dengan menjalani perawatan intensif di Rumah Sakit Dr Mohammad Housein (RSMH) Palembang,”jelasnya.
Sementara untuk orang tua bayi juga telah dinyatakan negatif setelah melalui uji swab di Balai Besar Laboratorium Kesehatan (BBLK) Palembang.













