Sumsel

PW IPNU Sumsel Minta Pemerintah Evaluasi Kebijakan Penanganan Covid-19

×

PW IPNU Sumsel Minta Pemerintah Evaluasi Kebijakan Penanganan Covid-19

Share this article

KORDANEWS — Ketua PW IPNU Sumatera Selatan, Arip Farawita meminta pemerintah untuk dapat mengevaluasi kembali kebijakan yang dibuat terkait penanganan Covid-19.

Karena berdasarkan data kasus Covid-19 pada 17 Mei 2020 Sumsel sukses menyandang peringkat pertama terbanyak kasus penyebaran Covid-19, dengan jumlah penambahan 63 orang.

“Mari evaluasi kembali kebijakan untuk menekan penyebaran pandemi corona. Apalagi dengan data yang baru, ini membuat ancaman serius bagi kita, “ujar Arip, Senin (18/5).

Menurutnya penambahan jumlah kasus tersebut bukan merupakan kesalahan masyarakat melainkan pemerintah yang mempunyai kewenangan menentukan kebijakan.

“Kami mengkritik bukan berarti membenci, akan tetapi bentuk kepedulian serta keprihatinan sebagai masyarakat, “jelasnya.

Arip pun menyakini jika ditangani secara serius dan bekerjasama penyebaran Covid-19 dapat ditekan.

“Mulai DPR dan DPRD provinsi tingkat kabupaten kota mari ikut bantu masyarakat yang sedang dalam kesusahan, “ungkapnya.

Dengan kejadian ini semua generasi muda di hanya dapat beraktivitas seadanya untuk menempuh pendidikan, hal tersebut bukanlah sesuatu yang diinginkan para anak-anak di Bumi Sriwijaya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *