KORDANEWS — Diduga memiliki riwayat penyakit ayan, Rudi Marzuki (50) warga Jalan Faqih Usman Lorong Lembaga Kelurahan 2 Ulu Kecamayan SU I Palembang, ditemukan tewas di pinggiran sungai Musi, tidak jauh dari rumahnya, Sabtu (30/5) sekitar pukul 10.00 WIB.
Informasi berhasil dihimpun, saksi Edo (9) awalnya bermain di sekitaran TKP dan mendapati korban dalam keadaan meninggal dunia di pinggiran sungai Musi.
“Melihatnya bapak itu kayak tidur, karena panik saya teriak meminta tolong, warga pun langsung ramai kesini pak,” ungkap Edo dengan kepolosannya.
Sedangkan, menurut tetangga Arma (43), pada Jumat (29/5) korban yang memang hobi memancing, dan sering memancing tidak jauh dari rumahnya.
“Memang orangnya (korban-red) hobi mancing pak, dan korban juga memiliki riawayat penyakit ayan. Mungkin saat mancing penyakitnya Kabuh dan terjatuh di pinggiran sungai. Ini yang menyebab korban meninggal dunia,” ungkapnya.
Mendapati adanya penemuan mayat tersebut, tim indent INAFIS Polrestabes Palembang dan Polsek SU I, pun mendatangi Tempat Kejadian Perkara (TKP) untuk melakukan Olah TKP.
“Sudah kita langsung olah TKP bersama tim indent Polrestabes Palembang. Diduga korban meninggal lantaran penyakit yang dideritanya kambuh dan terjatuh ke Ari,” ungkap Kapolsek SU I, Kompol Mario ivandry melaluo Kanit Reskrim, Iptu Irwan Sidik













