Apalagi, lanjut Beni ditegah pandemi Covid-19, memakan ikan adalah salah satu upaya untuk mencegah wabah Covid-19. Selain itu, Beni juga menghimbau kepada masyarakat untuk terus menjaga kesehatan, dan mematuhi protokol kesehatan guna mencegah meluasnya wabah Covid-19 tersebut.
“Kami Pemkab Muba mengajak kita semua tetap cegah dan Waspadai wabah Covid-19 dengan terus patuhi protokol kesehatan, dan tetap jaga imunitas. Dan mari kita bersiap menghadapi kehidupan New Normal atau kebiasaan baru yaitu selalu menggunakan masker, jaga jarak, dan lainnya sesuai dengan protokol kesehatan,” terangnya.
Direktur Sistem Logistik Kementerian Kelautan dan Perikanan RI Innes Rahmania dalam sambutannya, mengatakan Gerakan Memasyarakatkan Makan Ikan (Gemarikan) akan terus diperluaskan di wilayah Sumatera Selatan, khususnya bagi warga masyarakat Kabupaten Muba.
Karena, Ikan menjadi salah satu bagian penting dalam pemenuhan kebutuhan pangan nasional, lanjutnya, oleh karena itu, ketersediaannya harus cukup, baik diperoleh dari perikanan tangkap maupun hasil budidaya.(ts)
Editor : Surya S













