KORDANEWS – Chelsea akan kesulitan mempertahankan tempat mereka di posisi empat besar ketika Premier League kembali bergulir. Itu merupakan prediksi dari mantan pemain Arsenal Charlie Nicholas.
Tim asuhan Frank Lampard saat ini berada di zona kualifikasi Liga Champions. Mereka unggul tiga poin dari Manchester United yang berada di posisi kelima dengan sembilan pertandingan tersisa.
Performa Chelsea sendiri sangat mengkhawatirkan sebelum musim dihentikan akibat virus Corona. Mereka hanya meraih dua kemenangan dalam tujuh pertandingan terakhir di Premier League.
Premier League sekarang akan kembali dilanjutkan tanpa kehadiran penonton setelah hiatus selama 10 minggu. Chelsea akan menghadapi Aston Villa dengan harapan bisa mengamankan tempat di zona Liga Champions.
Posisi 1-3 Aman
Liverpool dan Manchester sudah pasti akan lolos ke Liga Champions musim depan karena unggul jauh dari posisi ketiga. Sementara itu, Leicester City punya kans yang sangat besar untuk mengamankan posisinya saat ini.
“Saya kira tidak ada keraguan bahwa Liverpool dan Manchester City sudah sangat jauh,” kata Nicholas kepada Sky Sports.













