Alhamdulilah doa saya dikabulkan Allah. Rasanya sangat senang sekali bisa duduk berdampingan lagi dengan Pak Johan. Beliau ini adalah pasangan abadi saya,” kata Bupati yang langsung disambut tepuk tangan oleh seluruh tamu yang menghadiri paripurna.
Pernyataan Ketua DPD Partai Nasdem OKU itu juga diamini Wabup OKU, Johan Anuar. “Iya kami sudah sepakat untuk bergabung lagi. Alhamdulilah dan ini sah,” kata Johan.
Kuryana-Johan mengaku, sudah melakukan komunikasi intens untuk melanjutkan pembangunan di OKU. “Insya allah, Bekerja Jilid II akan menjadi jorgan kita nanti,” tandas Johan.
Terpisah, Ketua DPD PKB OKU, Robi Vertigo mengaku siap all out mendukung pasangan Bekerja Jilid II guna memenangkan Pilkada OKU 2020 nanti.
“Pada prinsipnya kita mendukung penuh Pak Kuryana Azis dan Kak Johan Anuar memimpin OKU ini lagi kedepan. Sebab keduanya kinerja keduanya sudah terbukti,” kata Robi.
Editor : Chandra













