KORDANEWS — Aksi begal berujung amuk massa terjadi di Jalan Yusuf Kelurahan, Talang Betutu Kecamatan, Sukarami Palembang Senin (22/6/2020) sekitar pukul 15:30 WIB.
Ketika hendak membawa lari sepeda motor hasil rampasan dari korban Viola Mardianto (15), Selamet Galianto (23) warga Jalan Kol. Deni Effendi Kelurahan, Talang Kelapa Kecamatan, Sukarami ini terjebak jalan buntu. Sehingga pelaku ini jadi bulan-bulanan warga.
Kapolsek Sukarami Palembang Kompol Irwanto melalui Kanit Reskrim Iptu Hermansyah mengatakan, benar anggota kami berhasil mengamankan pelaku begal. Dimana pada saat kejadian pelaku ini sempat menjadi bulan-bulanan massa sebelum aksinya pelaku kami Bawak ke Polsek.
“Ada pun modus korban dengan cara mengikuti korban dari belakang, tiba di lokasi kejadian pelaku melancarkan aksi dengan berpura-pura menanyakan SMA 21 dimana. Pada saat korban lengah pelaku merebut motor korban,” katanya Selasa (23/6/2020).













