PeristiwaSumsel

Warga Membludak, Rekonstruksi Kasus Penembakan di Depan Mushola Abadan Dibatalkan

×

Warga Membludak, Rekonstruksi Kasus Penembakan di Depan Mushola Abadan Dibatalkan

Share this article

KORDANEWS — Unit I Subdit III Jatanras Ditreskrimum Polda Sumsel membatalkan rekonstruksi kasus pembunuhan Muslim di depan Mushola Abadan Jalan Sultan Agung, Kelurahan 1 Ilir, Kecamatan Ilir Timur II Palembang Senin (31/8).

Rekonstruksi dibatalkan dengan alasan keamanan lantaran membludaknya warga yang akan menyaksikan rekonstruksi. Sehingga keempat tersangka Deni, Arfani, Mukroni dan Retno yang sudah berada di lokasi rekonstruksi akhirnya kembali di bawa ke Polda Sumsel.

Ketika di lokasi terlihat warga Jalan Sultan Agung, Kelurahan 1 Ilir, Kecamatan Ilir Timur II memenuhi jalan di depan Mushola Abadan. Bahkan sebelum rekonstruksi di mulai warga sudah berkerumun meskipun garis polisi sudah dipasang.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *