KORDANEWS – Hilang dua hari setelah menonton orgen tunggal (OT), seorang pemuda ditemukan tidak bernyawa lagi dalam kondisi mengapung di Perairan Sungai Irigasi RT02 RW01 Kelurahan. Karya jaya Kecamatan. Kertapati Palembang Selasa (19/10/20) sekitar pukul 18:00 WIB.
Jenazah yang ditemukan tersebut diketahui bernama Hamzah (19) warga Dusun III RT07 Kelurahan. Ibul Besar III Kecamatan. Pemulutan Kabupaten. Ogan Ilir (OI). Diduga ia menjadi korban pembunuhan setelah ada luka lebam di bagian mukanya.
Rohiman (55) paman korban menceritakan, berawal keponakannya pamit pergi untuk menonton orgen tunggal di kampung sebelah bersama pacar dan temannya, pada Senin (19/10/20) sekitar pukul 02:00 WIB. Setelah di telepon keluarga menyuruh untuk segera pulang, namun korban tidak kunjung pulang sebelum akhirnya ditemukan kemarin sore.
“Awalnyo malam Senin itu ponaan kami pamit untuk nonton orgen bersama ceweknyo dan temannya, tapi korban kami telepon agar pulang kerumah. Namun sebelum ditemukan ia tidak kunjung pulang ke rumah,” ujarnya saat ditemui RS Bhayangkara Rabu (21/10/20).
Selanjutnya Rohiman, kemarin kami mendapatkan kabar kalau korban di temukan di bawah jembatan dengan kondisi mengapung sudah meninggal dunia. Untuk kondisi mukamya ada lebam belum diketahui apakah ini Aniyayah oleh orang atau bukan, kalau sepengetahuan keluarga korban ini tidak ada musuh orangnya nurut sekali kalau sama orang tua.













