KORDANEWS-Sekda (Sekretaris Daerah) Kota Palembang Ratu Dewa tegakan kedisiplinan pegawai lingkungan Pemkot (Pemerintah Kota) Palembang usai libur bersama Natal dan Tahun Baru (Nataru) tahun 2021 dengan melakukan sidak ke beberapa dinas dilingkungan nya.
Hal ini dilakukan Ratu Dewa, karena telah mendapatkan laporan masih banyak nya ASN yang tidak masuk kerja dihari pertama usai libur Nataru.
Dikatakan Ratu Dewa kepada beberapa awak media “Mekanismenya harus SP 1 terus SP 2, tapi kita akan langsung berikan SP 3, apalagi bagi ASN dan Non ASN yang menyambi di Organisasi Perangkat Daerah (OPD), pelayanan publik.” Jelasnya Senin (4/01)
Dengan berjalan kaki, Ratu Dewa mendatangi secara mendadak satu persatu OPD yang terletak di Jalan Merdeka, di antaranya di Dinas Kesehatan (Dinkes), Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) dan Badan Pengelolaan Pendapatan Pajak Daerah (BPPD) Palembang.













