Sport

Morata, Nyaris Depresi di Chelsea!

×

Morata, Nyaris Depresi di Chelsea!

Share this article

KORDANEWS – Alvaro Morata mengaku nyaris diserang depresi selama berkarier di Chelsea. Dia menghadapi masa-masa berat karena tekanan, bahkan sampai harus berkonsultasi dengan psikolog.

Karier Morata cukup berliku. Bermula dari Real Madrid, dia pernah membela Juventus, Atletico Madrid, Chelsea, lalu sekarang ke Juventus lagi.

Morata tiba di Chelsea tahun 2017, tapi hengkang ke Atletico di tahun 2019. Dua tahunnya di Chelsea terbilang buruk, gagal memenuhi ekspektasi.

Bantuan psikolog
Setelah tahun pertama yang begitu berat, Morata mulai menemui psikolog di musim keduanya. Performanya membaik, tapi dia yakin seharusnya lebih cepat mencari bantuan profesional.

“Pada masa-masa itu, tidak penting apa yang Anda lakukan, Anda akan selalu bertarung melawan diri sendiri. Depresi adalah penyakit, sama seperti ketika pergelangan kaki Anda patah,” lanjut Morata.

“Sama seperti berlatih di gym, berlatih mengembangkan teknik atau taktik, saya yakin pikiran juga perlu dilatih.”

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *