“Ini salah satu upaya kita memotivasi para UMKM untuk menggalakkan transaksi non tunai,” ujar Harnojoyo.
Tidak hanya itu, program gerakan non tunai juga telah dimulai dari ASN di lingkungan Pemerintah Kota Palembang.
“Dengan begitu, seluruh masyarakat dapat mengikuti transaksi non tunai. Selain itu, UMKM juga diberikan kemudahan dalam bertransaksi,” katanya.
Harnojoyo berharap seluruh UMKM dan ASN di lingkungan pemkot, untuk mengikuti program serupa dan mengenal perbankan.
“Pemkot siap berkoordinasi dan bersinergi dengan kementerian atau lembaga, otoritas dan pelaku industri di bidang ekonomi dan keuangan digital dalam mendorong akselerasi digitalisasi ekonomi,”tandasnya.(rel)
Editor : Adm.













