Health

Nutrisi Pencegah Berat Badan Naik Saat Puasa

×

Nutrisi Pencegah Berat Badan Naik Saat Puasa

Share this article

·Makanan yang mengandung lemak dan gula

Lemak tidak selalu buruk, lemak juga dibutuhkan oleh tubuh. Namun, pilihlah makanan yang mengandung lemak tidak jenuh. Makanan yang mengandung gula bertujuan memberikan energi bagi tubuh, contohnya kurma.

·Cairan

Puasa dapat menyebabkan dehidrasi (kekurangan cairan tubuh), maka dari itu pastikan asupan cairan tercukupi selama sahur dan buka puasa.

Jadi, pada saat sahur makanlah makanan yang lama dicerna untuk memberikan rasa kenyang yang lebih lama, seperti karbohdrat kompleks, protein, sayur, dan buah. Selain itu minumlah air lebih banyak sekitar 3-4 gelas untuk mencegah dehidrasi.

Saat berbuka, Anda dapat memilih kurma untuk memberikan energi dengan cepat. Makanan yang mengandung rasa manis alami lebih baik daripada makanan tinggi gula. Minumlah banyak air untuk rehidrasi dan mencegah makan berlebihan.

Sebaiknya hindari makanan yang digoreng dengan minyak dalam jumlah banyak, tinggi gula (cokelat, kolak, kue, buah yang diawetkan), tinggi lemak (jeroan, kulit ayam, daging berlemak).

Editor :John.W

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *