KORDANEWS – LAHAT – Hujan deras Yang melanda Kecamatan Tanjung Sakti Pumi, membuat aliran sungai Manna meluap hingga beberapa rumah serta sawah di tiga desa terendam air. Selain terendam banjir juga terdapat beberapa rumah yang mengalami kerusakan.
Untuk sementara data yang berhasil dihimpun ada 8 rumah di Desa Penandingan yang terendam banjir, dan 5 rumah di Desa Tanjung Sakti. Untuk Desa Negeri Kaye sejauh ini belum bisa dipastikan berapa rumah yang terendam banjir.
Saat mencoba mengkonfirmasi Camat Tanjung Sakti Pumi Yefri Kurniawan, dirinya membenarkan adanya rumah warga yang terendam banjir di tiga desa yang ada di Kecamatan Tanjung Sakti Pumi.
“Saat ini kades di tiga desa tersebut sedang melakukan pendataan terhadap rumah yang terendam banjir serta yang mengalami kerusakan,” kata dia.













