Peristiwa

4 Orang Luka-luka,Karena Beruang Ngamuk di Jepang

×

4 Orang Luka-luka,Karena Beruang Ngamuk di Jepang

Share this article

“Total empat orang, termasuk satu anggota militer, telah diserang dan terluka oleh beruang cokelat. Kami menyampaikan simpati yang tulus kepada mereka,” kata Kato.

“Pejabat Kota Sapporo, polisi Hokkaido, asosiasi perburuan lokal, dan lembaga terkait lainnya telah tiba di lokasi. Mereka mengoordinasikan upaya untuk menangkap beruang cokelat, atau jika dianggap perlu, memusnahkannya.”

Beruang hitam Asia merupakan hewan asli yang menyebar di sebagian besar wilayah Jepang, sementara itu, beruang cokelat tersebar di Hokkaido dan wilayah utara Jepang lainnya.

Serangan beruang bisa dibilang jarang terjadi di Jepang. Namun, Japan Bear and Forest Society telah memperingatkan bahwa beruang yang tinggal di hutan lebih tertarik mendekat ke daerah yang dihuni manusia terutama ketika mereka mencari makanan.

Editor : John.w

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *