“Tentunya Pemprov dalam hal ini terus berupaya menjaga ketersediaan oksigen secara merata di setiap Rumah Sakit Rujukan Covid-19 dan barang medis yang lainnya agar tidak jadi kekurangan bagi pasien, kepedulian kita terus tujukan melalui gerakan kita semua,” tandasnya.
Sementara itu Kepala Dinas Kesehatan Prov Sumsel, Dra. Lesty Nurainy Apt.,M.Kes yang hadir dalam rapat tersebut, mengatakan bahwa kesiapan Oksigen yang telah diberikan PT Okipulp dan Paper Mills ( Sinar Mas Grup) akan segera disebarkan di 47 Rumah Sakit Rujukan Covid-19 di Sumsel.
“Oksigen yang kemarin kita dapatkan juga akan segera kita bagikan ke Rumah Sakit di Kabupaten dan Kota di Sumsel. Sesuai dengan arahan Gubernur juga kita terus melakukan upaya agar ketersediaan oksigen tetap terjaga. Karena itu kita bekerja sama dengan membantu RS, tenaga kesehatan, dan masyarakat tetap tenang dan sehat,” ujar Lesty
Ditempat yang sama Pihak PTBA yang hadir dalam rapat tersebut juga bersedia membantu dalam bentuk tabung oksigen.
Editor : Admin.













