Sumsel

Korem 044/Gapo Kurbankan 5 Sapi dan 8 Kambing, Distribusinya Langsung Diantar ke Sasaran

×

Korem 044/Gapo Kurbankan 5 Sapi dan 8 Kambing, Distribusinya Langsung Diantar ke Sasaran

Share this article

Kordanews – Tahun ini, warga Korem 044/Garuda Dempo (Gapo) kembali menggelar penyembelihan hewan kurban. Setidaknya ada lima ekor sapi dan delapan kambing dikurbankan untuk dibagikan ke kaum dhuafa.

Dari hasil pantauan di lapangan, pelaksanaan penyembelihan hewan kurban berlangsung di samping Masjid Al-Ikhlas Makorem 044/Gapo dengan menerapkan protokol kesehatan. Proses penyembelihan disaksikan langsung Komandan Korem (Danrem) 044/Gapo, Brigjen TNI Jauhari Agus Suraji, Selasa (20/7). Sebelumnya, Danrem 044/Gapo secara simbolis menyerahkan hewan kurban ke Kabintal Korem 044/Gapo Lettu Inf Zainal Arifin.

Danrem 044/Gapo mengaku bersyukur masih bisa melakukan penyembelihan hewan di tengah pandemi Covid-19. Selain dari warga Korem 044/Gapo, hewan kurban ini berasal dari Gubernur Sumatera Selatan H Herman Deru, Bupati Musi Banyuasin DR Dodi Reza Alex Noerdin, PT Arwana dan PT Primayana.

Sementara Danrem 044/Gapo mengkurbankan satu ekor sapi dan satu ekor kambing, Kasiintel Korem 044/Gapo tiga ekor kambing, Kasiter, Kasilog, Staflog dan Dantimintel Korem 044/Gapo, masin-masing satu ekor kambing.

“Alhamdulillah, di tengah pandemi Covid-19 kita masih berbagi kepada masyarakat,” ujar Danrem Gapo.

Lebih jauh kata Jenderal Bintang Satu, mekanisme pembagian diserahkan langsung ke warga penerima hewan kurban dengan cara door to door.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *