Health

Manfaat Ikan Air Tawar untuk Kesehatan

×

Manfaat Ikan Air Tawar untuk Kesehatan

Share this article

Kakap putih merupakan salah satu jenis ikan air tawar yang paling banyak mengandung vitamin dan mineral. Dengan mengonsumsi ikan ini, Anda bisa mendapatkan vitamin A, B1, dan C, serta beragam mineral berupa zat besi, kalsium, dan fosfor.

5. Menurunkan risiko gangguan autoimun
Gangguan autoimun terjadi ketika sistem kekebalan tubuh keliru menyerang jaringan yang sehat sehingga menyebabkan kerusakan. Uniknya, beberapa studi menemukan adanya kaitan antara gangguan autoimun dengan kurangnya asupan omega-3.

Penelitian lain juga menunjukkan konsumsi ikan berkaitan dengan menurunnya risiko penyakit lain terkait autoimun, seperti artritis reumatoid dan multiple sclerosis. Kendati demikian, penelitian ini belum terbukti kuat dan masih perlu kajian lanjutan.

Makanan yang Anda konsumsi sehari-hari tidak luput dari polutan, entah itu dari proses produksi, pengemasan, atau pengiriman. Hal yang sama juga berlaku pada ikan air tawar. Meski kaya manfaat, ikan air tawar juga punya risikonya tersendiri.

Ikan laut dan ikan air tawar sangat rentan terkontaminasi zat kimia seperti merkuri, bifenil poliklorinasi (PCBs), dan dioksin. Pada dosis tinggi, merkuri dapat merusak saraf orang dewasa dan mengganggu perkembangan janin.

Namun, bukan berarti Anda tidak boleh mengonsumsi ikan air tawar. Asalkan Anda jeli dalam memilih jenis ikan yang hendak dikonsumsi, Anda tidak perlu khawatir.

Ikan yang sering dikonsumsi sehari-hari seperti ikan nila, sarden, kakap, bawal, dan lele umumnya rendah merkuri. Sebaliknya, kandungan merkuri lebih banyak terdapat pada ikan yang berukuran besar seperti ikan tuna, tongkol, dan kerapu.

Anda pun bisa menghindari efek merkuri dengan mengonsumsi ikan dalam jumlah yang wajar. Jadi, Anda tidak perlu ragu untuk mengonsumsi ikan secara rutin, baik ikan laut maupun ikan air tawar.

Editor :John.W

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *