Ketua Komite Olahraga Masyarakat Indonesia (KORMI) Pusat Hayono Isman mengatakan, KORMI merasa bangga karena olahraga masyarakat masuk dalam agenda nasional.
“Tentu ini akan semakin mendorong prestasi di bidang olahraga,” katanya.
Dia memastikan, dengan adanya FORNAS tersebut tentu akan menjadi wadah bagi masyarakat untuk berkontribusi dalam bidang olahraga.
“Ini momen bagi olahraga masyarakat untuk dapat berkontribusi dalam prestasi. Melalui ini, akan muncul bibit atlet baru yang berprestasi,” imbuhnya.
Sementara itu, Menteri Pemuda dan Olahraga Zainudin Amali mengatakan, FORNAS ini merupakan penyegaran terhadap ekosistem olahraga di Indonesia.
“Jika masyarakat bergerak maka kita akan mudah mendapatkan talenta baru di bidang olahraga,” ucapnya.
Apalagi, saat ini Kemenpora tidak membedakan antara atlet difabel dan non difabel.
“Kita tidak membedakan itu, semua kita fasilitasi,” tuturnya.
Dia pun memuji kegigihan Gubernur Herman Deru yang peduli akan perkembangan olahraga.
“Sumsel ini merupakan daerah penghasil atlet olahraga di Indonesia. Even ini tentu akan sukses. Apalagi, Sumsel memiliki Gubernur yang peduli terhadap olahraga dan berpengalaman di berbagai even,” pungkasnya.
Launching FORNAS 2022 di Sumsel merupakan rangkaian Hari Olahraga Nasional (Haornas) ke-38. Dalam launching tersebut, Herman Deru juga kembali menggaungkan gerakan sejuta bola.
Selain itu, Gubernur Herman Deru juga membagikan sejumlah penghargaan kepada insan olahraga di Sumsel mulai dari pembina olahraga seperti Pj Bupati Muara Enim H Nasrun Umar dan Ketua KONI Sumsel Hendri Zainuddin, pelatih hingga para atlet.
Selain Pj Bupati Muara Enim H Nasrun Umar dan Ketua KONI Sumsel Hendri Zainuddin, launching tersebut juga di hadiri Koordinator Wilayah International Council for Small Business (ICSB) Samantha Tivani Herman Deru, Kapolda Sumsel Irjen Pol Tony Hermanto, Kasdam II/Sriwijaya Brigjen TNI Gumuruh Winardjatmiko, Direktur Utama Bank Sumsel Babel Achmad Syamsudin, Anggota DPRD Sumsel M Yaser, Fokopimda Sumsel.
Editor : Admin.













