Sport

Berkat Koeman , Barcelona Punya Masa Depan

×

Berkat Koeman , Barcelona Punya Masa Depan

Share this article

KORDANEWS – Ronald Koeman melontarkan pernyataan mengejutkan soal peran dan kontribusinya untuk Barcelona. Dia yakin kehadirannya berdampak langsung untuk masa depan klub.

Koeman dipercaya memimpin era baru Barca usai kepergian Lionel Messi. Sekarang dia mengelola tim yang lebih muda dengan bintang baru, tentangan besar menunggu Koeman musim ini.

Menariknya, kualitas Koeman sempat diragukan ketika Joan Laporta terpilih sebagai presiden. Saat itu Laporta sempat mencari kandidat pelatih lain, sebelum akhirnya memilih memercayai Koeman.

Sejak saat itu, hubungan Koeman dan Laporta diklaim memburuk, keduanya terlibat adu sindir. Kini giliran Koeman yang bicara, apa katanya?

Koeman mencoba menegaskan hubungannya dengan Laporta. Dia memastikan hubungan mereka berdua berjalan baik di ranah profesional, tapi ada masalah karena komentar Laporta pekan lalu.

Saat itu Laporta mengindikasikan ada beberapa syarat yang harus dipenuhi Koeman untuk melatih Barca, seperti memainkan pemain muda dan menerapkan gaya main tertentu.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *