KORDANEWS – Pasar Lematang berada di jantung Kota Lahat, yang rencananya akan menjadi Pasar Tradisional Modern, dengan tatanan seperti berasa di dalam Mall, nampaknya tahun ini batal bersolek alias dipercantik. Ketidaktersediaan anggaran jadi faktor utama rencana wajah baru Kota Lahat ini belum bisa berjalan.
Padahal rencana mempercantik Pasar Lematang tersebut, bertujuan untuk meningkatkan laju perekonomian warga (pedagang), juga membuat wadah bagi wisatawan yang ingin mencari oleh-oleh khas Kabupaten Lahat. Selain itu, jika dilihat dari usia bangunan, Pasar Lematang sudah layak dibangun ulang dengan tata kelola managemen baru yang lebih baik.
Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Lahat, Feriyansyah Eka Putra membenarkan, rencana mempercantik Pasar Lematang belum bisa dilakukan, karena belum adanya anggaran.
“Memang butuh dana besar. Jadi rencana itu belum bisa dijalankan,” ujar Feriyansyah, Jumat (1/10).













