Laporan itu mengklaim bahwa manajemen PSG menjadikan Zidane sebagai kandidat utama pengganti Pochettino.
Mereka menilai Zidane memiliki track record yang teruji sebagai manajer. Sehingga ia diyakini bisa membawa PSG lebih berprestasi terutama di kancah Eropa.
Jadi manajemen PSG saat ini tengah menyusun proposal agar Zidane bisa merapat ke Parc Des Princes.
PSG tidak hanya mempertimbangkan Zidane sebagai calon manajer baru mereka.
Joachim Loew dan Antonio Conte juga dilaporkan masuk daftar calon manajer baru PSG.
Editor :John.W













