Sumsel

Muba Berdayakan KWT Dukung Pemulihan Ketahanan Pangan Nasional

×

Muba Berdayakan KWT Dukung Pemulihan Ketahanan Pangan Nasional

Share this article

Ketua TP PKK Kabupaten Muba Thia Yufada yang turut hadir pada sosialisasi menyebutkan, tujuan awal dibentuknya KWT adalah membiasakan masyarakat memenuhi kebutuhan pangan sendiri. KWT punya manfaat yang besar bagi masyarakat, disamping sebagai sumber pendapatan rumah tangga, juga dapat memenuhi kebutuhan gizi.

“Ini merupakan sebuah inovasi, membentuk sebuah sistem dari pemanfaatan pekarangan rumah yang hasilnya dapat tersalurkan dengan baik. Oleh karena itu kami Kabupaten Muba sudah sangat siap mendukung Gerakan Sumsel Mandiri Pangan,” pungkasnya.

Ketua Dekranasda Kabupaten Muba ini juga menyampaikan KWT berpeluang menurunkan angka kemiskinan di Kabupaten Muba. Mendirikan usaha yang selaras dengan kondisi lingkungan, kata Thia, tidak hanya menyentuh aspek sosial akan tetapi juga memperhatikan ekonomi. Caranya dengan memanfaatkan perkarangan/halaman rumah yang sangat berpotensi mewujudkan mandiri pangan setiap warga. (ts)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *