Sementara itu Kepala Desa Sirah Pulau Hendra Febriansyah mengatakan, terima kasih kepada Kapolsek Merapi AKP Alex Andriyan.
“Kita mendukung kegiatan vaksin ini dan masyarakat antusias dapat datang ikut berpartisipasi dalam vaksin ini,” ucapnya.
Vaksinasi hari ini di ikuti oleh warga masyarakat dari Desa Sirah Pulau, Desa Gunung Kembang, dan Desa Prabu Menang.
Di tempat yang sama Kepala Puskesmas Golden Great Borneo Elistin SKM menyampaikan terima kasih untuk Kapolsek Merapi AKP Alex Andriyan melalui Kanit Binmas Polsek Merapi Aipda Syahrudin, Kepala Desa Sirah Pulau serta masyarakat Desa Gunung kembang, Prabu Menang, dan Sirah Pulau, semoga pencapaian target untuk Puskesmas GGB tercapai, jelasnya.
Editor : Admin.













