Sumsel

57 Atlet NPC Muba Siap Boyong Medali Ajang Pepaprov Sumsel

×

57 Atlet NPC Muba Siap Boyong Medali Ajang Pepaprov Sumsel

Share this article

Ketua FPTI Sumsel ini juga mengingatkan kepada kepala OPD yang mendapat tugas sebagai pendamping, agar dapat bertugas untuk memperlancar kegiatan transportasi, akomodasi, konsumsi dan tugas-tugas lain yang dibutuhkan dalam Perparprov III Sumatera Selatan.

“Saya ucapkan selamat jalankan tugas yang mulia ini dengan sebaik-baiknya, saya optimis akan hasil yang terbaik karena atlet-atlet selama masa persiapan telah dilatih dengan baik. Dengan demikian, insyaallah dengan semangat tinggi, doa dari seluruh masyarakat Muba dan pertolongan Tuhan, para atlet akan berhasil mengemban tugas yang penting ini,” pungkasnya.

Kepala Dispopar Muba sekaligus sebagai Pembina NPC Muba, Muhammad Fariz melaporkan, persiapan keberangkatan para atlet NPC menuju OKU Raya dilakukan melalui serangkaian kegiatan, yakni tahap rekrutmen dalam bentuk klasifikasi dan seleksi awal.

Para atlet NPC akan berangkat pada 1 Desember 2021, karena pembukaan Peparprov III Sumsel akan dilaksanakan pada tanggal 3 Desember 2021 bertepatan dengan hari Disabilitas. Pelaksanaan Perpaprov akan berlangsung hingga tanggal 10 Desember 2021, bertempat di Kabupaten Ogan Komering Ulu.

“Adapun Cabang Olahraga yang diikuti yaitu Cabor Atletik sebanyak 16 Orang, Cabor Para Swimming sebanyak 5 Orang, Cabor Chess sebanyak 5 Orang, Cabor Para Table Tenis sebanyak 4 Orang, Cabor Volleyball sebanyak 7 Orang, Cabor Goll Ball sebanyak 3 Orang, Cabor Para Archery 1 Orang dan Cabor Para Badminton sebanyak 12 Orang.Kemudian untuk klasifikasi, Tuna Daksa sebanyak 29 Orang, Tuna Rungu Wicara sebanyak 9 Orang, Tuna Netra sebanyak 6 Orang, Tuna Grahita 2 Orang Celebral Palsy sebanyak 3 Orang, Short Stature sebanyak 4 Orang, Dengan keterangan 1 (satu) orang Atlet bisa ikut lebih dari 1 Cabang Olahraga,”paparnya. (ts)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *