“Pasca pandemi Covid-19, momentum API Award 2021 mampu membangkitkan pariwisata di Indonesia, tentu kami daerah pertama medapatkan dampak positif kebangkitan pariwisata,kami bersyukur dan berterimakasih untuk itu,”bebernya.
Tercatat, pada rangkaian Malam Puncak API Award 2021, Selasa (30/11/2021) di Bumi Serasan Sekate sedikitnya dihadiri secara langsung 20 Bupati dan Walikota dari berbagai daerah di seluruh Indonesia.
“Ya, ada 20 Bupati dan Walikota yang hadir pada Malam Puncak API Award 2021 di Muba ini,” ungkap Kadispopar Muba, Muhammad Fariz.
Fariz merinci, adapun Kepala Daerah yang datang ke Muba untuk menyaksikan langsung API Award diantaranya Bupati Aceh Barat, Bupati Aceh Singkil, Bupati Agam, Bupati Buru Selatan, Bupati Buton Selatan, Bupati Cianjur, Bupati Demak, Bupati Kampar, Bupati kota waringin barat, Bupati Lembata.
“Kemudian, Bupati Lima Puluh Kota, Bupati Maluku Barat Daya, Bupati Pelalawan, Bupati Sidoarjo, Wabup Bengkulu Selatan, Wabup OKI, Wabup Sorolangun, Wabup Solok Selatan, Wawako Tual, dan ada juga istri Gubernur Aceh,” bebernya. (ts)













