Sport

Buka Kejuaraan Badminton, Herman Deru Terus  Pacu Atlet Berprestasi

×

Buka Kejuaraan Badminton, Herman Deru Terus  Pacu Atlet Berprestasi

Share this article

Kordanews – Mengawali agenda kerjanya di Tahun Baru 2022, Gubernur Sumsel H. Herman Deru membuka kejuaraan badminton Kuyung Syadat Cup 2022 di Cemerlang Badminton Hall, Senin (3/1) pagi.

Selain mengeratkan silaturahmi di kalangan masyarakat pecinta olahraga bulutangkis, event ini juga ditargetkan Bapak Infrastruktur itu dapat semakin memasyarakatkan olahraga bulutangkis serta memacu peningkatan prestasi atlet bulutangkis di Sumsel.

Menurut Herman Deru Ia sangat bangga dan mengapresiasi kepedulian anak muda sekaligus anggota Komisi III DPRD Sumsel H. M. Anwar Al Syadat, S.Si,. M.Si yang masih peduli dengan kelangsungan olahraga rakyat tersebut.

Menurut Herman Deru ide menggelar kegiatan ini juga patut dibanggakan karena akan sangat berdampak pada kesehatan dan kebugaran masyarakat di tengah pandemi yang hampir 2 tahun melanda.

” Saya sangat berterima kasih karena masih ada segelintir orang yang peduli dengan kelangsungan olahraga ini dan juga peduli kesehatan masyarakat. Tidak ada kata lain yang tepat selain terimakasih,” ungkapnya.

Menurut Bapak Infrastruktur Sumsel tersebut, kejuaraan seperti ini perlu terus digalakkan bila perlu ke sekolah-sekolah seperti Pramuka. Sehingga dapat membentuk jati diri para generasi muda untuk menjadi penerus bangsa yang sportif.

” Saya minta Kadispora menggencarkan ini ke sekolah-sekolah agar olahraga ini tetap hidup dan merakyat. Kalau ini tidak dilakukan, bukan tidak mungkin kita hanya bisa melihatnya pada event-event tertentu saja,” jelasnya.

Agar olahraga ini semakin dicintai kata Herman Deru selain prestasi orientasinya juga difokuskan untuk kesehatan dan kebugaran. Bahkan lebih dari itu bisa juga untuk rekreasi.

” Kebugaran adalah modal fundamental membangun daerah. Makanya kita harus sehat, pikiran juga harus cemerlang,” jelas HD.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *