Headline

Xiaomi 12 Series Hadirkan Kualitas Setara Kamera Profesional

×

Xiaomi 12 Series Hadirkan Kualitas Setara Kamera Profesional

Share this article

Dari sisi layar, Xiaomi 12 Pro memiliki peringkat A+ dari DisplayMate dan mampu menghadirkan pengalaman sensori audio-visual yang luar biasa. Layar WQHD+ AMOLED 6.73” didukung Dolby Vision dan HDR 10+ mampu menghasilkan gambar 180% lebih jelas, reproduksi warna yang lebih kaya, sekaligus efisiensi daya hingga 50%. Xiaomi 12 Pro juga terakreditasi dengan SGS Eye Care Display Certification, serta diproteksi oleh Corning® Gorilla® Glass Victus™. Pengalaman visual yang imersif ini menjadi semakin optimal karena Xiaomi 12 Pro mampu menghasilkan audio dengan rentang suara yang luas dan jernih melalui quad speaker stereo kelas sinematik oleh SOUND BY Harman Kardon, dan mendukung teknologi Dolby Atmos.

Xiaomi 12 Pro juga dibekali chipset kelas flagship terbaik Qualcomm saat ini, yaitu Snapdragon 8 Gen 1 dengan konektivitas 5G. CPU yang powerful ini dipadukan dengan GPU Qualcomm® Adreno yang mampu meningkatkan rendering grafis hingga 30%, dan efisiensi energi hingga 25%. Hal ini menjadikan Xiaomi 12 Pro mampu memberikan performa dan efisiensi daya yang belum pernah terjadi sebelumnya.

Xiaomi 12 Pro memiliki standar terbaik dalam pengisian daya, dengan menggunakan 120W HyperCharge yang didukung Chipset Surge P1, Xiaomi AdaptiveCharge, dan sertifikasi keamanan dari TUV Rheinland. Dengan kapasitas baterai 4600mAh, Xiaomi 12 Pro mampu mengisi 100% daya hanya dalam 18 menit! Untuk menjaga agar performa selalu optimal, Xiaomi 12 Pro menerapkan teknologi pendingin kelas flagship terbaik dengan graphite film + vapor chamber yang mampu menjaga temperatur smartphone walaupun pada saat penggunaan berat maupun multitasking.

Xiaomi 12 Pro hadir dengan dimensi 163.60mm x 74.60mm x 8.16mm, serta berat 205 gram. Yang mampu memberikan sensasi kemewahan yang luar biasa, namun tetap nyaman dipegang dengan satu tangan. Dengan Xiaomi 12 Pro, master every scene! Redefining flagship standard. Xiaomi 12 series hadir dalam tiga varian warna, yaitu Gray, Purple, dan Blue.

Bersamaan dengan peluncuran Xiaomi 12 dan Xiaomi 12 Pro, hadir juga ekosistem teknologi terbaru dari Xiaomi, yaitu All-New Xiaomi Watch S1 Active. Seri wearable terbaru ini hadir dengan layar always-on AMOLED berukuran 1.43″, dilengkapi dukungan teknologi baru, dan memiliki desain yang sporty.

Stephanie Sicilia, Head of Public Relations Xiaomi Indonesia menyatakan, ”Saat ini technology wearable tidak hanya membantu dalam hal health tracking, namun juga telah menjadi bagian dari style masyarakat. All-New Xiaomi Watch S1 Active jelas dapat menjadi pilihan wearable yang terbaik. Selain dilengkapi berbagai fitur seperti pelacakan saturasi oksigen darah SpO2, pemantauan kesehatan wanita, maupun sleep monitoring, perangkat ini juga memiliki desain sporty yang penuh warna, dengan tetap memberikan kenyamanan maksimal,” tambah Stephanie.(eh)

Editor : Admin.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *