Health

Manfaat Beras Shirataki bagi Kesehatan

×

Manfaat Beras Shirataki bagi Kesehatan

Share this article

Nantinya, bakteri ini akan membantu Anda mengatasi peradangan serta meningkatkan sistem imun tubuh. Dengan demikian, pencernaan baik, nutrisi terserap sempurna, dan Anda akan tetap sehat.

4. Mengatasi susah buang air besar
Masih berhubungan dengan sistem pencernaan, beras shirataki juga bermanfaat untuk mengatasi susah BAB, alias sembelit.

Lagi-lagi, ini karena kandungan glukomanan yang jadi bahan utama shirataki. Glukomanan termasuk ke dalam kelompok serat. Serat sendiri telah diketahui ampuh untuk melancarkan BAB.

Sebuah penelitian membuktikan serat glukomanan efektif untuk mengatasi BAB pada anak dan dewasa. Penelitian yang dimuat dalam jurnal Pediatrics menyebutkan sebanyak 45% anak yang mengalami konstipasi berhasil diatasi dengan glukomanan.

5. Menurunkan kolesterol
Beberapa studi juga menunjukkan bahwa makan beras shirataki dapat membantu menurunkan kadar kolesterol LDL dan trigliserida. Peneliti menunjukkan bahwa konsumsi glukomanan dapat meningkatkan jumlah kolesterol yang terbuang lewat feses.

Dengan demikian, kolesterol yang diserap dalam darah jadi berkurang. Itu sebabnya, kadar kolesterol dalam darah akan menurun.

6. Menjaga kesehatan kulit
Berdasarkan studi tahun 2013, konjac yang jadi bahan utama pembuatan beras shirataki punya manfaat bagi kesehatan kulit.

Studi tersebut menyebutkan bahwa konsumsi konjac dapat mengurangi jerawat serta menjaga kesehatan kulit. Bahkan, shirataki juga diduga dapat mengurangi reaksi alergi dan mempercepat penyembuhan luka.

Meski begitu, mungkin masih dibutuhkan lebih banyak penelitian untuk benar-benar membuktikan manfaat beras shirataki yang satu ini.

Editor : John.W

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *