Ia dianggap layak gabung AC Milan. Apalagi ia masih muda dan bertalenta.
AC Milan juga disebut serius ingin mendatangkan Nicolo Zaniolo dari AS Roma. Bahkan mereka disebut rela mengorbankan Alexis Saelemaekers ke Roma.
Agen dari Nicolo Zaniolo lantas ditanya soal kabar tersebut. Ia mengatakan kabar itu adalah kabar yang bagus.
Akan tetapi ia kemudian enggan berkomentar lebih jauh. “Itu akan menjadi berita yang luar biasa, tetapi saya tidak tahu apa-apa tentang itu,” kata Claudio Vigorelli kepada Sportitalia.
Saat ini Zaniolo masih terikat kontrak dengan Roma sampai tahun 2024. Selain AC Milan, kabarnya ia juga diincar oleh Juventus.
Editor : John.W













